Kami menawarkan jasa pemasangan plafon dengan bahan gypsum dan PVC di Semarang.
Kita pasti semua sudah mengenal bahan gypsum atau PVC untuk plafon, kedua bahan ini sekarang paling banyak diminati untuk pekerjaan rumah tinggal.
Kami memberikan layanan jasa pasang plafon gypsum dan PVC di Semarang ini dengan kualitas baik dan harga terjangkau. Dengan menggunakan tukang yang sudah berpengalaman / terbiasa memasang plafon.
Harga Jasa Plafon Gypsum PVC Semarang
1 Harga plafon gypsum : kisaran 100 ribu permeter persegi.
2 Harga plafon PVC : kisaran 160 ribu permeter persegi.
*keterangan harga belum termasuk list plafon atau ornamen lainnya. Harga bisa berbeda tergantung spesifikasi dan volume yang dikerjakan. Volume yang lebih besar kami bisa memberikan diskon.
Mengenal Bahan Gypsum dan PVC
Plafon gypsum adalah terbuat dari material sedimen, jika kita awam kita sering menyebutnya seperti kapur, namun gypsum ini diapit oleh 2 kertas sehingga membentuk papan / lembaran (gypsum board). Bahan gypsum ini paling sering dan banyak digunakan untuk plafon rumah karena utamanya harga yang terjangkau.
Kelebihan dan kekurangan gypsum
1 Kelebihan yaitu harga terjangkau, lebih rapi karena nat tidak terlihat, bisa dibuat berbagai macam variasi dan bentuk.
2 Kekurangan gypsum yaitu mudah rusak jika terkena air.
Selanjutnya adalah bahan PVC, PVC adalah singkatan dari Polyvinyl chloride, kita orang awam sering menyebutnya sekilas seperti bahan plastik. Plafon PVC ini sekarang juga semakin banyak digemari karena harga yang semakin terjangkau. Disebabkan karena banyaknya bermunculan merk-merk baru yang hadir di pasaran sehingga membuat harga menjadi bersaing dan makin terjangkau.
Kelebihan dan kekurangan PVC
1 Kelebihan PVC yang paling utama adalah tahan air, sehingga sangat cocok bagi orang yang sering mengeluh karena bocor di atap rumahnya. Kelebihan lain yaitu PVC mempunya banyak motif seperti kayu atau motif lainnya, sehingga plafon dan ruangan bisa lebih bervariasi. Ketiga dan empat adalah material PVC ringan dan sangat cepat pemasangannya dibandingkan gypsum.
2 Kekurangan PVC adalah harganya yang lebih mahal dibandingkan gypsum, kekurangan lainnya adalah PVC ini terlihat natnya, memang ada beberapa orang yang tidak suka dengan nat karena terlihat tidak bersih.
Variasi pemasangan plafon
Ada beberapa variasi dalam pemasangan plafon, diantaranya :
1 Plafon drop ceiling.
2 Plafon up ceilling.
3 Variasi dengan lampu LED strip.
4 Ornamen / mainan plafon dan lainnya.
Jasa Pasang Partisi Gypsum Semarang
Selain plafon, gypsum juga bisa digunakan sebagai bahan partisi ruangan. Kelebihan partisi gypsum ini adalah ringan dan praktis, sangat cocok dipasang ketika renovasi kecil rumah / sekedar membuat sekat ruangan.
Kekurangan partisi gypsum adalah terkesan kurang kokoh dan rentan dengan air.
Rangka partisi biasanya menggunakan bahan baja ringan atau metal stud.
Kami juga melayani jasa pasang partisi gypsum ini dengan harga terjangkau, silahkan kontak kami jika berminat.
Pemesanan
Untuk pemesanan dan skema pembayaran adalah dibagi 3 tahap yaitu :
1 DP 50 persen ketika bahan / material sampai di lokasi.
2 Termin 30 persen ketika pengerjaan sudah mencapai 50 persen.
3 Pelunasan 20 persen ketika pekerjaan sudah selesai.
Itulah tadi penjelasan singkat mengenai jasa kami, jika anda berminat bisa menghubungi kontak nomor di bawah ini :
Rezky
085641213030